STIE Nganjuk berkolaborasi dengan Peneleh Research Institut menggelar kegiatan Kuliah Tamu bertemakan RESIN (Reklamasi Supremasi Nusantara) pada hari Sabtu, 10 Desember 2022 yang bertempat di Aula STIE Nganjuk. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Mahasiswa Manajemen dan Akuntansi semester 5 dan 7.

Kuliah Tamu ini bertujuan untuk memberi wawasan dan menggali lebih dalam terkait paradigma Nusantara yang berkaitan dengan ilmu ekonomi, sehingga mampu diproyeksikan menjadi bidang penelitian dari mahasiswa khususnya penelitian berbasis kualitatif.

Kegiatan dibuka oleh Ir. Muhammad Bawono, M.Si. selaku Waka I bidang akademik STIE Nganjuk. Kemudian berlanjut sesi penandatangan MOA kerjasama antara STIE Nganjuk dan Peneleh Research Institut. Dr. Indrian Supheni, S.E., M.Ak., CSRS selaku Ketua STIE Nganjuk juga menjadi keynote speech pada sesi awal kuliah ini. Beliau menyampaikan kepada seluruh peserta termasuk Dosen agar menyerap materi sebaik mungkin karena materi yang disampaikan merupakan hal baru di lingkungan STIE Nganjuk.

Kuliah ini diisi oleh dua narasumber luar biasa yaitu Dr. Ari Kamayanti, A.Md., S.E., M.M., MSA., Ak., CA. dan Dr. Novrida Qudsi Lutfillah, S.E., Ak., MSA., CA. yang merupakan peneliti dan penulis senior di Peneleh Research Institut dan telah menerbitkan banyak sekali buku-buku berbasis ekonomi.

Setelah pemaparan materi, banyak mahasiswa dan dosen antusias untuk bertanya terkait materi Resin ini, termasuk tantangan yang ada didalamnya. Ketua LPPM sekaligus moderator dalam diskusi ini, Prasetya Tri Mahendra, S.E., M.M. berharap kuliah tamu ini mampu berevolusi menjadi mata kuliah reguler di STIE Nganjuk sehingga memperkaya paradigma penelitian yang bisa dirasakan oleh civitas akademik STIE Nganjuk.

Galeri

Leave a Comment